8 Alasan Studi di Singapore
August 17, 2020Akomodasi di Singapore
August 17, 2020Asuransi perlukah?
Pernah terbayang apa rasanya ketika kamu sakit demam berdarah, dan masuk rumah sakit? Atau mungkin kamu sedang naik sepeda, lalu masuk got dan patah kaki? Atau tiba-tiba sakit gigi yang hebat hingga perlu operasi cabut gigi?
Bayangkan apa rasanya mengalami hal-hal di atas, tapi di saat kamu berada di negeri orang, sendirian tanpa keluarga. (Bisa dibayangkan)
Orang-orang seusia kita seringkali berpendapat bahwa kita belum perlu asuransi. “Untuk apa beli asuransi?” pikir kita. “Asuransi itu kan penting hanya untuk orangtua kita dan orang-orang dewasa lainnya!”
Tapi jangan lupa, kita juga bukan anak-anak lagi. Terlebih lagi sebagai seorang mahasiswa internasional yang hidup di negeri orang, jauh dari keluarga; asuransi pun menjadi semakin penting. Memang Singapura itu cukup dekat dengan Negara kita, hanya tinggal terbang naik pesawat kurang lebih 2 jam dari Indonesia.
Meskipun asuransi itu penting, kami juga mengerti bahwa asuransi itu rumit dan sulit dimengerti!