Foto Alumni
December 29, 2020Sekolah di Luar Negeri Tanpa Beasiswa
February 6, 2021Keuntungan Sekolah Di Luar Negeri
Menggapai cita-cita setinggi langit bukanlah hanya sekedar semboyan penyemangat yang diberikan semenjak pendidikan usia dini. Betapa tidak, dengan memiliki cita-cita maka seseorang akan memiliki keinginan dan motivasi yang kuat untuk mewujudkannya.
Dalam hal pencapaian keberhasilan tidak lepas dari peran serta pendidikan formal maupun informal yang bisa di dapatkan dengan mudah. Untuk pembangunan fondasi pendidikan dan pengetahuan yang kuat diperlukan pendidikan formal yang berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan dunia pekerjaan.
Untuk mendapatkan pendidikan yang berkualitas salah satunya dengan melanjutkan pendidikan ke jenjang selanjutnya di luar negeri. Pada umumnya selepas pendidikan dari Sekolah Menengah Atas ( SMA ) atau sederajat, maka pilihan selanjutnya adalah melanjutkan kepada jenjang pendidikan tingkat Universitas.
Salah satu impian pelajar adalah melanjutkan pendidikan ke Universitas di luar negeri seperti di Australia, Amerika Serikat, Kanada, Selandia Baru, Singapura bahkan Malaysia telah menjadi favorit pilihan pelajar yang hendak berkuliah di luar negeri.
Tidak hanya metode pendidikan yang berbeda saja namun ada beberapa jurusan atau bidang keilmuan yang belum ada atau sudah ada namun belum begitu memberikan kualitas pendidikan yang diakui dunia kerja.
Berbicara mengenai pendidikan khususnya perkuliahan di luar negeri tidak semata-mata hanya sekedar berbicara gengsi dan biaya saja. Akan tetapi perjalanan yang dilalui selama menjalani masa pendidikan di luar negeri sangatlah penting bagi perkembangan dan kemajuan seseorang dalam menuntut ilmu.
Dalam memilih Universitas yang sesuai dengan minat bukanlah hal yang mudah untuk itu diperlukan konsultan pendidikan luar negeri yang sudah berpengalaman selama bertahun-tahun dalam bidang pelayanan pendidikan luar negeri. Di samping itu diperlukannya persiapan-persiapan lainnya seperti pengurusan dokumen, kesiapan terkait pendidikan, VISA, akomodasi hingga bimbingan saat tiba di negara tujuan.
Keinginan untuk melanjutkan pendidikan di luar negeri memang bukanlah tidak beralasan, sebab terdapat beberapa keuntungan sekolah di luar negeri yang bisa didapatkan antara lain :
Bidang Keilmuan Yang Lebih Spesifik Dan Sesuai
Tujuan akhir dari menjalankan suatu pendidikan adalah mendapatkan pekerjaan dan karir yang baik. Namun hampir bisa dipastikan permintaan dari dunia kerja atau industri selalu mengalami perubahan yang perlu di ikuti permintaannya.
Melihat hal tersebut maka perlu dipertimbangkan program atau bidang keilmuan yang ditawarkan oleh pihak Universitas untuk beberapa tahun ke depan. Di Indonesia sendiri bidang keilmuan masih cenderung bersifat general atau umum dan masih sangat jarang yang memiliki program khusus yang sangat spesifik.
Kualitas Pendidikan Yang Baik
Mayoritas Universitas atau perguruan tinggi yang berada di luar negeri sudah mengadopsi kurikulum internasional yang sudah pasti memberikan standar pendidikan yang cukup tinggi.
Ruangan kelas atau perkuliahan juga di design dan di adaptasi dengan konsep yang cukup baik seperti pembatasan kelas yang hanya diperuntukkan bagi 20 orang saja, di samping itu dukungan terhadap fasilitas penunjang pendidikan juga cenderung lebih baik seperti dengan adanya ruang lab atau penelitian serta perpustakaan dengan koleksi yang sangat lengkap.
Metode Praktek dan Riset
Sementara di Indonesia masih banyak yang lebih menerapkan pembekalan secara teori lebih banyak dibandingkan praktek bahkan penelitian atau riset. Universitas atau perguruan tinggi di luar negeri lebih mengedepankan metode praktek dan riset terhadap suatu subyek keilmuan.
Hal ini akan lebih melatih kemampuan analisa terhadap permasalahan yang ada di lapangan atau dunia kerja lebih baik dan lebih cermat. Salah satu cara yang dilakukan adalah memberikan program magang secara intens dan bertingkat.
Di samping faktor dari universitas atau perguruan tinggi terdapat juga keuntungan sekolah di luar negeri yang akan diperoleh secara pribadi.
Mereka yang menempuh pendidikan di luar negeri akan cenderung lebih memiliki kemampuan berbahasa inggris atau bahasa asing lainnya yang lebih baik karena telah menjadi bahasa keseharian.
Kemampuan dalam berbahasa ini akan menguntungkan saat di terapkan pada dunia kerja dan di tuntut untuk bertemu dengan berbagai orang dari berbagai negara.
Pola asuh dan kehidupan di luar negeri lebih banyak yang menerapkan kemandirian, sehingga keuntungan sekolah di luar negeri akan menumbuhkan sifat dan karakter seseorang agar bisa lebih mandiri dan mampu berpikir rasional yang akan sangat dibutuhkan di dunia profesional nanti.