Bekerja, Wisata dan Studi di Australia
August 16, 2020Kursus Bahasa Inggris di Australia
August 16, 2020Australia dikenal di dunia internasional sebagai salah satu negara yang paling beragam dan terbuka, ini merupakan nilai yang sangat kami banggakan. Bahkan, hampir setengahnya (47%) dari 23 juta penduduk Australia lahir di luar negeri atau memiliki satu orang tua yang lahir di luar negeri. Kami pun sedikit banyak mengenali berbagai bahasa. Ada lebih dari 260 bahasa yang digunakan di rumah-rumah Australia selain bahasa Inggris. Bahasa asing lain yang paling umum adalah bahasa Mandarin, Italia, Arab, Kanton dan Yunani.
Keanekaragaman Australia dan sikapnya yang ramah selaras dengan stabilitas ekonomi kami. Sampai saat ini, Australia telah mengalami lebih dari 20 tahun pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan, mampu mengatasi krisis keuangan global 2008 bahkan lebih baik daripada negara paling maju. Kami sama kompetitifnya baik di arena ekonomi global maupun di arena olah raga dunia! Lebih dari 120 organisasi olahraga resmi di seluruh negeri, yang mencakup berbagai aktivitas populer seperti AFL, kriket, sepak bola, liga rugby, golf, tenis, netball dan hoki memiliki prestasi yang membanggakan.
Namun tidak banyak yang tahu bahwa Australia adalah juga merupaka pulau terbesar di dunia, negara terbesar keenam di dunia dalam hal luas tanah, dan satu-satunya benua yang selurunnya diperintah dengan sistem kenegaraan. Di dalam negeri kami yang sangat luas ini, ada lebih dari 500 taman nasional dan lebih dari 2.700 kawasan konservasi, mulai dari cagar alam sampai suaka pelestarian kebudayaan Aborigin. Ada juga tujuh belas situs Warisan Dunia UNESCO (paling banyak dibanding negara lain) termasuk Great Barrier Reef, Taman Nasional Kakadu, Lord Howe Island Group, Tasmanian Wilderness, Pulau Fraser dan Sydney Opera House.
Umumnya orang di seluruh dunia mengenal Australia sebagai suatu negara yang indah. Kami juga memiliki infrastruktur kelas dunia, dan lima kota kami termasuk dalam 40 kota dengan infrastruktur terbaik di dunia. Kami pun dikenal suka membangun hal-hal yang ‘besar’ – kira-kira ada lebih dari 150 jenis ‘bangunan’ mulai dari Pisang Besar di New South Wales, Koala Besar di Victoria, Mangga Besar di Queensland, dan Domba Besar di Western Australia. Menyempatkan waktu untuk melihat obyek menarik ini akan merupakan pengalaman berharga!
Tidak bisa dipungkiri, semua atribut yang hebat mengenai Australia adalah alasan bagus untuk menjadi bahagia. Baru-baru ini pun kami mendapat peringkat empat negara paling bahagia di dunia, setelah Norwegia, Denmark dan Swedia.
Bagaimana bisa Anda tidak ingin mengalami kesempatan terbaik yang ditawarkan Australia?